PENGENALAN BUDAYA AKADEMIK Dan KEMAHASISWAAN
"IRON" 2024
PBAK (Pengenalan Budaya Akademik dan Kemahasiswaan) merupakan momentum penting bagi mahasiswa baru untuk memulai perjalanan akademik mereka dengan baik. Selain pengenalan terhadap sistem akademik dan fasilitas kampus, mahasiswa baru juga dibimbing untuk memahami nilai-nilai keislaman yang menjadi landasan pendidikan di Universitas Islam Negeri (UIN) Syarif Hidayatullah Jakarta. Kegiatan ini menjadi wadah bagi mahasiswa untuk beradaptasi dengan kehidupan kampus, membangun relasi sosial, serta mengembangkan potensi diri.
Himpunan Tambang (HITAM) Fakultas Sains dan Teknologi juga turut berperan dalam menyukseskan kegiatan PBAK ini. Sebagai organisasi kemahasiswaan yang menaungi mahasiswa Program Studi Teknik Pertambangan, HITAM bertanggung jawab untuk memfasilitasi pengenalan program studi serta memperkenalkan mahasiswa baru pada lingkungan fakultas dan prodi secara lebih spesifik. HITAM berperan dalam membangun ikatan yang kuat antara mahasiswa baru dengan mahasiswa senior, serta memberikan gambaran mengenai dinamika dunia pertambangan yang akan mereka pelajari selama perkuliahan.
Melalui kegiatan ini, diharapkan mahasiswa baru tidak hanya memahami budaya akademik, tetapi juga terinspirasi untuk aktif berpartisipasi dalam organisasi kemahasiswaan seperti Himpunan Tambang (HITAM), yang dapat mendukung pengembangan kemampuan non-akademik mereka. Kegiatan ini menjadi salah satu langkah awal bagi mahasiswa baru untuk mengenal lebih jauh dunia akademik dan kemahasiswaan di UIN Syarif Hidayatullah Jakarta, serta mempersiapkan mereka untuk menjadi generasi yang unggul baik dalam aspek keilmuan maupun moral.
Kegiatan ini dilaksanakan pada hari Jum’at tanggal 30 Agustus 2024, bertempat di teater lantai 2 Fakultas Sains dan Teknologi UIN Syarif Hidayatullah Jakarta. Kegiatan ini ditujukan kepada calon mahasiswa baru angkatan 2024 dan turut mengundang dekanat beserta jajarannya. Kegiatan ini terdiri dari pembukaan, pembacaan tilawah dan sari tilawah, menyanyikan lagu Indonesia Raya dan mars tambang, sambutan ketua himpunan, sambutan ketua program studi, Sambutan dekanat, penayangan video profile prodi, pengenalan dosen teknik pertambangan, penayangan video Interview kakak tingkat dan alumni, pengenalan mahasiswa baru, penyampaian materi, doa penutup dan diakhiri dengan penutupan.
Terimakasih kepada teman-teman selaku panitia PBAK (Pengenalan Budaya Akademik dan Kemahasiswaan) 2024 yang telah menyelenggarakan acara. Terimakasih juga kepada abang dan kakak tingkat yang telah membimbing kami selaku panitia sehingga acara berjalan dengan lancar. Semoga acara ini dapat bermanfaat bagi kita semua serta dapat menjadikan pembelajaran bagi kita bagaimana mempersiapkan dan menyusun acara kedepannya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar